The Soda Pop
WELLCOME TO MY BLOG

Bolu Rainbow

Bahan-Bahan:

6 butir telur
200 gram gula pasir
200 gram tepung terigu. Pada praktek menggunakan tepung terigu segitiga biru.
1/2 sendok teh garam
1 sendok makan emulsifier. Ini berfungsai untuk melembutkan adonan. Dipasaran bisa ditemukan berbagai merek emulsifier seperti Ovalet, SP, Spontan 88, TBM, dan lainnya. emulsifier bisa juga diganti dengan Baking Ingredient.
80 ml santan kental
50 ml minyak sayur
Pewarna makanan yang berwarna merah, kuning, dan hijau.

Cara Membuat Kue Bolu Pelangi:

-Mixer telur, gula, emulsifier, dan garam hingga adonan berwarna pucat dan mengental.
-Tambahkan tepung terigu, aduk secara perlahan hingga rata.
-Tambahkan santan dan minyak sayur dan aduk rata dengan spatula atau sutil.
-Jika sudah, bagi adonan menjadi 3 bagian. Satu bagian beri warna merah (pink), satu bagian beri pewarna kuning, dan satu bagian lainnya beri warna hijau. Pastikan masing-masing adukan memiliki warna yang rata.
-Siapkan loyang yang telah diolesi mentega dan dialasi kertas roti. Tuang adonan merah, kukus selama 10 menit. sebelum 10 menit tutup kukusan jangan dibuka agar kue bolunya mengembang sempurna. Selain itu, gunakan juga handuk atau kain lap bersih untuk memberi alas pada tutup kukusan. Alas ini diperlukan agar tidak ada tetesan uap yang jatuh kedalam adonan kue bolu pelangi yang sedang kita kukus.
Setelah 10 menit masukkan lapisan yg kuning. Kukus lagi selama 10 menit.
-Kemudian yang terakhir masukkan lagi adonan yang berwarna hijau. Untuk warna pelapis yang terakhir ini, kukus selama 30 menit hingga benar-benar matang.

:) selamat mencoba..

 

kue brownies panggang

Bahan bahan :

120 gr tepung terigu
200 gr margarin
3 btr telur, kocok hingga mengembang
200 gr dark cooking chocolate, potong-potong
150 gr gula pasir
60 gr potongan kacang almond/kenari
1/2 sdt garam

Cara Membuat Brownies panggang :

Panaskan margarin hingga meleleh. Masukkan potongan cokelat, gula pasir dan garam, aduk hingga cokelat meleleh dan gula larut. Angkat,sisihkan.
Tuang tepung terigu sedikit demi sedikit dan kocokan telur kedalam adonan coklat,sambil diaduk2 sampai tercampur rata.Tambahkan potongan kacang almond/kenari. Aduk rata.
Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi margarin dan dialasi kertas roti, ratakan. Taburi atasnya dengan irisan kacang almond.
Panggang di dalam oven bertemperatur 170 derajat celcius selama 45 menit atau hingga kue matang.Untuk mengecek kue sudah matang atau belum tusukan lidi kedalam kue bila adonan kue tidak lengket dilidi berarti kue sudah matang,Angkat.Tunggu sampai kue dingin baru keluarkan dari loyang.Potong-potong dan sajikan.

:) selamat mencoba..